Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mudah Aktifkan Fitur Night Light di Windows 10

                                      Night Light, Windows 10

Di zaman yang serba berteknologi modern ini, Komputer sudah bisa dibilang menjadi sebuah kebutuhan pokok pada bagi setiap manusia. 

Terutama dalam membantu didalam bidang pekerjaan. Berbagai bidang pekerjaan seperti anak kuliahan, pekerja kantoran, blogger dan lain sebagainya. 

Komputer merupakan salah satu barang yang wajib ada dalam mendukung aktivitas tersebut.

Berbagai merk dan tipe komputer bisa digunakan dalam membantu pekerjaan. Hanya saja, jika pekerjaan pada komputer tersebut harus menggunakan banyak aplikasi maka dibutuhkan sebuah komputer dengan spesifikasi yang tinggi. 

Namun, jika hanya membuat dokumen pada word saja, komputer dengan spesifikasi standar sudah cukup mampu untuk menjalankannya.

Komputer menggunakan sistem operasi Windows merupakan komputer yang paling banyak diminati. Berbagai alasan seperti tampilan sederhana dan fitur yang mudah dipahami menjadi alasan kenapa Windows sangat banyak diminati.

Nah, pada update Windows 10, terdapat fitur baru yaitu Night Light. Night Light dihadirkan untuk membatasi cahaya biru pada layar komputer. 

Menatap layar komputer dalam waktu yang lama, bisa menyebabkan gangguan masalah pada mata, tetapi dengan adanya fitur Night Light ini bisa mengurangi pencahayaan pada layar komputer sehingga bisa membuat mata sedikit lebih aman.

Pekerja yang kesehariannya berhubungan dengan komputer seperti pekerja kantoran, blogger dan lain sebagainya memang sudah seharusnya mengaktifkan fitur Night Light. 

Mengingat menatap layar komputer dalam jangka waktu yang lama cenderung membuat mata perih dan berair.

Lantas bagaimanakah cara mengaktifkan fitur Night Light ? Mari simak tulisan dibawah ini.

Cara aktifkan fitur night light di windows 10

*Langkah pertama pertama yang harus kamu lakukan yaitu masuk "Pengaturan komputer".

*Setelah masuk kepengaturan, selanjutnya pilih atau klik "System".

Selanjutnya akan muncul seperti gambar dibawah.

Geser ke kanan titik berwarna hitam menjadi warna biru.

Selesai. 

Kamu sudah berhasil mengaktifkan fitur terbaru dari Windows 10 di perangkat komputer yang kamu gunakan. 

Jangan heran setelah mengaktifkan fitur ini layar laptop kamu akan berubah jadi gelap.

Nah itulah cara mengaktifkan fitur Night Light di Microsoft Windows 10.

Posting Komentar untuk "Cara Mudah Aktifkan Fitur Night Light di Windows 10"