Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Cara Mencari Teman di Aplikasi Smule

5 Cara Mencari Teman di Aplikasi Smule

Siapa sih yang tidak ingin mempunyai banyak teman, semua orang pasti ingin mempunyai banyak teman. 

Tak seperti zaman sebelum teknologi berkembang, tetapi pada saat perkembangan teknologi yang semakin pesat ini mencari teman bukanlah hal yang terbilang sulit. 

Hanya melalui sebuah aplikasi media sosial online dan lain sebagainya seseorang telah bisa menambah jangkauan pertemanan yang luas. 

Salah satu aplikasi yang bisa digunakan untuk menambah jaringan pertemanan yaitu aplikasi Smule. Aplikasi Smule ini merupakan aplikasi karaoke yang begitu populer di tanah air. 

Bahkan, aplikasi ini telah banyak digunakan oleh orang-orang terkenal seperti artis. 

Banyak lagu yang bisa dinyanyikan oleh pengguna seperti lagu pop, rock, dandut dan lain sebagainya didalam aplikasi yang dirilis pada 27 Desember 2012 ini. 

Penggunanya bisa bernyanyi dengan cara berduet dengan pengguna lain dan bernyanyi secara solo atau bernyanyi sendiri. 

Meskipun Smule dikenal sebagai aplikasi yang dikhususkan untuk berkaraoke, akan tetapi penggunanya juga bisa mencari kenalan dengan pengguna lainnya. 

Nah, pada pembahasan ini akan membagikan 5 cara mencari teman melalui aplikasi Smule. 

Penasarankan ? mari simak ulasan dibawah ini.

1. Mencari teman melalui kolam komentar

Nah, untuk cara mencari teman melalui kolam komentar ini kamu bisa melihat beragam komentar pengguna Smule tersebut di rekaman populer, undangan artis, dan lain sebagainya. 

Kamu tinggal masuk ke fitur jelajah dan selanjutnya lihatlah room karaoke yang banyak dikomentari.

Selanjutnya carilah teman melalui kolam komentar dan lansung saja tambahkan ke daftar teman pengguna yang berkomentar tersebut jika menurut kamu menarik untuk di ajak berteman. 

Kamu bisa mengirimkan pesan agar pengguna yang kamu ikuti tersebut mengikuti kembali. Selanjutnya mulai berkomunikasi secara pribadi pada fitur perpesanan ini. 

2. Melalui teman yang disarankan

Pada aplikasi Smule kamu bisa menemukan dari teman yang disarankan untuk mu. 

Tambahkanlah teman dari rekomendasi ini untuk menambah teman di akun Smule. 

Jika kamu tertarik untuk berkomunikasi secara pribadi, maka kirimkanlah pesan chat untuknya. 

Nah, untuk melihat rekomendasi teman ini silahkan buka pada bagian kabar dan selanjutnya klik ikon tambahkan teman yang terletak di sudut kanan bagian atas.

3. Melalui undangan teman

Pada pembahasan nomor 3 ini tidaklah mencari teman baru yang ingin kamu kenali, tetapi hanya untuk mencari teman di akun Smule. 

Tetapi tidak ada salahnya masuk ke pembahasan jika akun kamu sepi teman atau tidak banyak mempunyai teman.

Kamu bisa menundang teman untuk di ajak berkaraoke melalui Whatsap, sms, email, dengan menyalin tautan dan lain sebagainya. 

Konfirmasikan ke teman kamu bahwa kamu telah mengundang mereka jika profil di akun Smule kamu belum lengkap. 

4. Melalui facebook

Sama seperti pembahasan nomor 3, kamu bisa mencari teman dengan menggunakan Facebook. Dengan Facebook ini, kamu bisa melihat teman yang sudah menggunakan Smule. 

Nah, untuk cara mencari teman di Facebook ini, kamu bisa menghubungkan Smule ke akun Facebook kamu.

5.Melalui kontak

Kamu juga bisa mennambahkan teman melalui kontak di perangkat yang kamu gunakan. 

Kamu akan melihat teman yang teman dikontak yang sudah menggunakan Smule jika aplikasi terhubung ke kontak perangkat.

Nah, itulah 5 cara mencari teman di aplikasi Smule. 

Bagaimana, apakah tertarik untuk mencoba ?

Posting Komentar untuk "5 Cara Mencari Teman di Aplikasi Smule"